Pantai Marina sebenarnya merupakan hasil reklamiasi (pengurukan) pantai di kawasan kota Semarang, yang dahulunya merupakan kawasan tambak dan hutan bakau. Kemudian beralih menjadi perumahan, kawasan pertokoan dan perkantoran. Sementara sisa bagian sebelah ujung pantai utara dibuat sedemikian rupa dibuat pembatas pantai yang nyaman untuk duduk-duduk dan bersantai. Pembatas pantai di Marina berfungsi sebagai pemecah ombak, sering disebut dengan breakwater. Breakwater adalah prasanana yang dibangun untuk memecahkan ombak atau gelombang air laut, dengan menyerap sebagian energi gelombang. Pemecah gelombang digunakan untuk mengendalikan abrasi yang menggerus garis pantai dan untuk menenangkan gelombang dipelabuhan sehingga kapal dapat merapat dipelabuhan dengan lebih mudah dan cepat.
, Pantai Marina juga menyimpan keindahan tersendiri. Keindahan yang tiada duanya di kota Wingko Babat Semarang.
Untuk mencapai Pantai Marina Semarang tidak lah sulit, hanya memang perlu sedikit usaha apalagi yang belum terbiasa dengan jalan Semarang. Dari arah Kabupaten Kendal, silakan untuk menuju ke arah timur
memasuki bundaran kali banteng (dekat dengan museum ranggawarsita), lalu menuju jalan yang ke arah Surabaya (jalan RE Martadinata) – SPBU belok kiri – PRPP (Supermarket Giant) – Pantai Marina. Kalau dari arah Demak, bisa masuk ke kota Semarang atau Menuju jalan arteri (Jalan RE Martadinata) – arah PRPP – Marina. Jalanan yang mudah dilalui berbagai macam kendaraan menjadi nilai tersendiri dari pantai Marina, dari roda dua hingga bus ukuran bisa masuk ke area pantai Marina Semarang.
GALERI FOTO :
GALERI FOTO :
0 komentar
Posting Komentar